Lagi-lagi Mediterranean Bali kembali menjadi tuan rumah event bergengsi “Making Bed and Towel Art Competition” yang diikuti oleh 96 housekeeper!!!???
Kegiatan ini digelar oleh BPD Indonesia Housekeeper Association (IHKA) Bali sekaligus global partner Mediterranean Bali.
Kompetisi ini menjadi ajang untuk adu keahlian dalam bidang housekeeping pada industri perhotelan yang pesertanya terdiri dari 66 hotel se-Bali, 12 LPK atau kampus dan 18 SMK, serta 34 vendor.
Tentunya, melalui kompetisi ini kualitas peserta menjadi penentu karir mereka sebagai housekeeper untuk bersaing baik ditingkat nasional maupun Internasional. Sehingga, kompetisi ini menjadi sarana tepat bagi anak-anak untuk menunjukan skil mereka yang terbaik, sekaligus upaya membentuk karakter hospitality anak-anak.
Selain itu, menyambut kebangkitan perhotelan di Bali, terutama di housekeeping agar dapat mencetak pekerja housekeeper handal yang harus menjadi target utama.
Karena, total 70 persen revenue atau pendapatan hotel berasal dari Room Division. Jadi melalui program-program ini, dapat terus mencetak generasi penerus yang kompetitif.
So, buat kamu yang ingin berkarir di bidang housekeeping, yuk daftar segera program 1 tahun atau 2 tahun pendidikan pada pendaftaran reguler gelombang 4!
#sekolahkapalpesiarbali
#sekolahpariwisatadibali
#kampuspariwisatadibali
#sekolahperhotelandibali